Kepemilikan
apartemen menjadi sokusi bagi keterbatasan lahan di kota-kota besar. Karena
apartemen membutuhkan lahan yang lebih kecil dan memiliki daya tampung jauh
lebih banyak dibandingkan rumah tapak. Harga apartemen di Jakarta dan kota-kota besar lainnya semakin meningkat dari
tahun ke tahun. Sehingga apartemen menjadi salah satu pilihan investasi bidang
properti yang semakin diminati.
Pada
umumnya, apartemen memang memiliki kapasitas ruangan berukuran mungil. Kita
yang harus lebih cermat ketika menatanya. Lakukan beberapa trik ini agar
ruangan apartemen mungil tetap nyaman dan tidak terkesan sempit:
Pencahayaan Ruangan yang Memadai
Pencahayaan
ruangan ternyata berpengaruh besar terhadap nuansa ruangan secara keseluruhan.
Kita wajib menyiapkan pencahayaan ruangan yang memadai supaya ruangan apartemen
terkesan lebih lapang. Perpaduan pencahayaan alami dari matahari dan sistem
lampu yang tepat tentu membuat desain interior apartemen tampak elegan.
Memilih Cat Berwarna Cerah
Cat
tembok berwarna cerah akan membuat ruangan apartemen tampak lebih terang dan
nyaman. Jadi, sebaiknya kita memilih cat berwarna cerah sesuai dengan selera.
Nuansa warna pastel selalu menarik dan cocok dengan berbagai warna perabot.
Kita juga bisa memadukan dua hingga tiga warna cat yang cerah supaya ruangan
apartemen tak terkesan monoton.
Mengutamakan Furniture Bergaya Minimalis
Furniture bergaya minimalis memang paling cocok dengan ruangan
berukuran mungil. Sebab gaya furniture ini
tak akan membuat ruangan terkesan sempit. Usahakan untuk menggunakan fueniture berwarna polos saja. Sebab
motif furniture yang terlalu
bervariasi malah menimbulkan kesan berlebihan.
Jangan Ada Tumpukan Barang
Tumpukan
barang kerap dianggap sebagai hal sepele yang dibiarkan ada di sudut-sudut
ruangan. Padahal tumpukan barang tersebut akan membuat ruangan jadi semakin
sempit. Alangkah lebih baik jika kita menyimpan tumpukan barang di tempat
tertutup seperti lemari atau container
box. Suasana interior yang rapi akan membuat ruangan mungil jauh dari kesan
sempit.
Menggunakan Perabotan Mini
Ruangan
apartemen yang mungil butuh perabotan yang mini dan tak menyita kapasitas
ruangan secara berlebihan. Kita bisa meluangkan waktu untuk berburu perabotan
yang tepat. Misalnya, meja dan kursi yang bisa dilipat atau perabot dapur yang
ukurannya kecil. Dengan demikian, kita tak akan kesulitan membereskan ruangan
apartemen ketika akan menggunakannya untuk berbagai aktivitas.
Menempatkan Cermin Besar di Salah Satu
Sisi Ruangan
Penempatan
cermin besar akan menghasilkan ilusi ruangan yang lebih lapang. Kita tinggal
mengisi salah satu sisi ruangan dengan bentuk cermin yang tepat. Jangan
menempatkan cermin di sekitar bagian ruangan yang terkena sinar matahari
langsung. Karena hal ini akan membuat cermin memantulkan cahaya matahari dan
temperatur ruangan jadi semakin panas.
Belum
terlambat jika ingin mengubah desain interior apartemen kita. Singkirkan
barang-barang tak terpakai dan mulailah menata kembali ruangan apartemen supaya
lebih nyaman. Beraktivitas di ruangan apartemen yang nyaman pasti akan membuat mood kita senantiasa baik.
Trik Menata Ruangan Apartemen Berukuran Mungil Agar Tetap Nyaman
Reviewed by Penulis Blog
on
10:18 AM
Rating:
